Selasa, 03 Februari 2015

SIFAT - SIFAT RADIOAKTIF


MAKALAH KIMIA DASAR II
SIFAT - SIFAT RADIOAKTIF



Disusun Oleh :
1.      Elda Frediana                           (K3313026)
2.      Lutfi Nur W                             (K3313042)
3.      Tya Winda Hastuti                   (K3313070)
4.      Winda Mega W                        (K3313076)


PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SEBELAS MARET
SURAKARTA
2014

BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Dewasa ini pemanfaatan radioaktivitas semakin meluas, diantaranya dalam perkembangan ilmu kedokteran, bidang pertanian, bahkan perkembangan energi yang selama ini sedang hangat dibicarakan karena keterbatasan energi yang tersedia di dunia belum bisa memenuhi kebutuhan manusia.
Istilah keradioaktifan (radioactivity) diusulkan Marie Curie untuk menggambarkan gejala yang paling mudah diamati yang menyertai perubahan inti atom tertentu yang dikenal dengan emisi radiasi pengion. Sinar yang dipancarkan disebut sinar radioaktif dan unsur yang memancarkan disebut unsur radioaktif. Pierre dan Marie Curie berhasil mengisolasi dua unsur baru yang terbentuk dari peluruhan unsur Uranium, kedua unsur tersebut diberi nama Polonium dan Radium
Dalam makalah ini kami akan membahas tentang radioatif, macam-macam sinar radioaktif dan sifatnya serta struktur inti, kestabilan inti dan reaksi inti.

B.     Rumusan Masalah
1.      Apa yang dimaksud dengan radioaktif?
2.      Bagaimana sejarah penemuan sinar-sinar radioaktif?
3.      Apa sifat-sifat radioaktif?
4.      Apa saja macam-macam sinar radioaktif dan bagaimana sifatnya?
5.      Apa yang dimaksut dengan struktur inti, kestabilan inti dan reaksi inti?